Zinet Dan Arak Oplosan Jadi Ancaman Bagi Generasi Muda, Dan Kamtibmas.

Diupdate pada 26 Agustus, 2023 7:38

Tayang Sabtu,(26/08/2023)

Katingan-Borneoindonesianews.com, – Maraknya beredar obat terlarang jenis zinet dan minuman oplosan arak yang beredar menjadi ancaman bagi generasi muda. Hal itu disebabkan karena mudahnya membeli produk dan harga yang lebih terjangkau.

R. Damanik salah satu warga Desa Karya Unggang, Kecamatan Tewang Sangalang Garing, Kabupaten Katingan, Provinsi Kalimantan Tengah mengungkapkan, Jum’at ,25 Agustus 2023.

“Obat terlarang jenis zinet memang sering saya dengar, Tapi saya kurang paham dengan obat tersebut. Kalau arak saya tau, karena sering terlihat dibawa orang orang. Namun untuk efeknya saya lebih melihat kearah generasi muda dan ketertiban masyarakat. Hal itu dikarenakan 1 botol arak bisa di dapat dengan modal 15 ribu rupiah, begitu juga Zinet, beli 100 ribu rupiah sudah bisa untuk beberapa hari. Sangat murah. Dengan harga yang demikian, wajar jika generasi muda bisa mengkonsumsi secara berlebih. Ungkapnya

Jika untuk obat jenis Zinet, saya kurang paham efeknya. Tapi informasi yang saya dengar di Desa Karya Unggang ini ada pemasok dan penjual obat Zinet tersebut. Begitu juga dengan arak, barang tersebut sudah tidak langka dikalangan masyarakat. Beredar luas, bukan berarti bebas. Harapan saya kedepannya, Semoga aparat penegak hukum dan penegak perda dapat serius bekerjasama dalam menyelesaikan peredaran Zinet dan Minuman oplosan jenis arak tersebut. Dikonsumsi dengan berlebihan membuat seseorang susah terkontrol, sehingga kerap timbul para preman harian. Ungkapnya kembali

Sangat disayang jika para penegak hukum menganggap zinet dan minuman oplosan jenis arak ini adalah hal biasa. Karena kita harus membiasakan yang benar. Bukan membenarkan kebiasaan. Tegas Ketua DPD salah satu organisasi di Katingan ini.

(Red)

Bagikan via:

Berita Milik BorneoIndonesiaNews